Surat Suara untuk Pilkada Basel 2020 Tiba di Gudang Logistik KPU

user
admin 23 November 2020, 19:00 WIB
untitled

TOBOALI - Logistik surat suara (Susu) yang akan digunakan untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak Kabupaten Bangka Selatan (Basel) tahun 2020 telah tiba di gudang penyimpanan logistik Komisi Pemilihan Umum (KPU) pada Senin (23/11) sekira pukul 16.50 WIB.

Dalam prosesnya, susu dengan jumlah Non Pemilihan Suara Ulang (PSU) 139.653 dan PSU 2.000 ydikemas dalam 71 koli telah tiba di Bandara Depati Amir Pangkalpinang sekira pukul 10.00. Yang dikirim PT Temprina Media Grafika dari Semarang, Jawa Tengah.

Setelah proses administrasi diselesaikan, barulah sekira pukul 13.00 susu dikirimkan ke Basel dengan pengawalan ketat dari aparat kepolisian dan bawaslu. Namun di perjalanan, kendaraan yang membawa susu Basel sempat berhenti di Kantor KPU Bangka Tengah.

Sebab, susu untuk Pilkada Bangka Tengah berada satu kendaraan dengan susu untuk Basel. Setelah itu, perjalanan kemudian dilanjutkan menuju gudang penyimpanan logistik KPU Basel sebagaimana diungkapan oleh Ketua KPU Basel Amri

"Alhamdulillah hari ini susu untuk Pilkada Basel telah tiba dan disimpan di Gudang KPU sekitar jam 16.50. Tadi kita sempat berhenti di Bateng sebentar memindahkan susu juga milik Bateng karena satu mobil dengan susu untuk Basel," ujar Ketua KPU Basel Amri saat dikonfirmasi wartawan.

Amri mengatakan, setelah susu tiba tahap selanjutnya yang akan digelar ialah proses penyortiran untuk mengecek kondisi susu apakah semuanya dalam keadaan baik atau tidak. Kemudian tahapan berikutnya adalah proses pelipatan yang akan digelar dalam beberapa hari kedepan.

"Besok kita akan mulai proses penyortiran dan lusa direncanakan pelipatan. Nah pada proses pelipatan surat suara nanti yang akan menggunakan tenaga masyarakat sekitar kantor KPU sebanyak 50 orang itu sepertinya memakan waktu selama tiga hari," lanjut Amri.

Dari segi kemananan gudang, Amri berujar sudah sangat baik untuk menempatkan logistik susu dan item logistik lain. Selain dilengkapi dengan fasilitas teralis di setiap pintu dan jendela, pihaknya juga telah melakukan penyemprotan desinfektan dan cairan anti rayap.

"Tempat menyimpan susu sudah dilapisi pula dengan standar keamanan. Gudang ini juga dijaga dengan ketat oleh aparat kepolisian, TNI dan penjaga gudang dari KPU dengan sistem pengamanan selama 24 jam hingga nanti seluruh tahapan Pilkada selesai," jelasnya.(Devi)

Kredit

Bagikan