15 Januari, Nasib Liga 2 Diputuskan

SAVE_20210113_142156
PALEMBANG I Operator Liga 2, PT Liga Liga Indonesia Baru (LIB) mempercepat rapat pertemuan dengan pemilik atau perwakilan klub, yang sayogyanya digelar 22 Januari dimajukan menjadi 15 Januari ini.
Dipercepatnya jadwal rapat, karena munculnya desakan dari klub-klub peserta Liga 1 dan 2.
Dalam rapat yang bakal digelar secara virtual ini, akan dibahas kelanjutan dari Liga 1 dan 2. Pertemuan itu dilakukan untuk menemukan jalan keluar terkait Liga 1 dan 2 musim 2020, yang diliburkan sejak Maret 2020 karena pandemi Covid-19.
Jika berkaca dari rapat-rapat sebelumnya, keputusan biasanya akan berakhir dengan klub sepakat akan melanjutkan kompetisi.
Tapi izin dari kepolisian belum juga keluar. Namun, untuk rapat kali ini tentunya akan sangat dinanti, akan menghasilkan keputusan yang sama atau ada yang hal yang bakal berbeda?.
Sriwijaya FC sendiri, seperti diketahui sebelumnya telah menyatakan diri tidak akan membubarkan diri. Manajemen masih berkomitmen untuk tetap mempertahankan 18 pemain yang ada.
"Kami tegaskan Sriwijaya FC sampai kapan pun tidak akan dibubarkan," ujar Hendri Zainudin, Wakil Direktur PT Sriwijaya Optimis Mandiri (SOM).
Disisi lain, Persipura dan Madura United menjadi dua tim dari Liga 1 yang sudah membubarkan timnya. Sementara dari tim Liga 2, hampir rata-rata pemain sudah lama libur panjang.
Di liga 2, belum ada klub yang dengan tegas membubarkan diri, tapi pemain sudah cukup lama berada di kampung halaman masing-masing. Terakhir, PSKC Cimahi yang tetap menggelar latihan meski kompetisi tidak jelas. PSKC Cimahi kembali menggelar latihan pada pertengahan Desember 2020.
Tapi, terhitung Senin pekan tadi, PSKC Cimahi juga kembali meliburkan pemainnya mengikuti tim lain sampai ada kejelasan dari kompetisi Liga 2 musim 2020/2021 nanti. (Fen)
BERITA TERKAIT
Pemkab Muba Bakal Biayai PPG Guru Pendidikan Agama Islam
DPRD Bangka Rapat Paripurna Pengembalian Raperda
DPRD Basel Ingatkan OPD untuk Tingkatkan Kinerja
Gali Pandangan Publik, AMSI Gelar Serial Workshop Trusted News Indicator
Layani Kebutuhan Transaksi Libur Lebaran, BRI Sediakan Uang Tunai Rp32Triliun
Bupati Asahan Ambil Sumpah dan Lantik Puluhan Pejabat
Mendagri Lantik Suganda Pandapotan Pasaribu sebagai Pj Gubernur Babel
Honda ADV160 Sabet Gelar Motor Terbaik di Indonesia
Pulihkan Keuangan Negara Rp 1 M, Kejari Palembang Raih Penghargaan
BNI, DJKN, dan Kementerian ATR/BPN Kerja Sama Gelar Lelang Aset Agunan Milik BNI
Survei SSGI, Angka Stunting di Kabupaten Asahan Alami Penurunan
Besok, Pj Gubernur Babel Baru Resmi Dilantik
Melalui Program “Jaksa Menyapa” Kajari Muba Live Podcast di RGR Sapa
Pererat Persaudaraan, Mak Ganjar Sumsel Gelar Silaturahmi dan Tausiah Ramadan
Dirut BRI Sebut Potensi Resesi Indonesia Hanya 2% di 2023
Pantau Bazar Ramadhan, Fitri Traktir Emak Emak Belanja di Pasar Yada
Srikandi Ganjar Sumsel Gelar Pelatihan Hias Cupcake untuk Milenial Palembang
Gakkum KLHK Tangkap Perusak Tahura Bukit Mangkol
Wawako Fitrianti Minta Dishub Benahi Dermaga Tangga Buntung
Wawako Fitrianti: Dermaga 7 Ulu Bisa Jadi Destinasi Wisata Baru
Hendra Apollo Dicecar 8 Pertanyaan Terkait Mobil dan Pengembalian Uang