Petugas Gabungan Satpol PP Sumsel Amankan Puluhan Muda-Mudi dan Alat Kontrasepsi

user
admin 14 April 2022, 04:57 WIB
untitled

Palembang | Petugas gabungan dari Satpol PP Sumsel, Damkar dan POMAD Kodam II/SWJ melakukan operasi penertiban dan pengendalian penyakit masyarakat(PEKAT) di sejumlah wilayah di Kota Palembang, Rabu (13/4/2022) malam.

Operasi yang dilakukan dalam rangka penegakan perda Nomor 2 Tahun 2013 dan No 7 Tahun 2017 ini petugas mengamankan puluhan muda mudi dan alat kontrasepsi.

Kepala Satuan Polisi Pamong Praja   Sumatera Selatan, Aris mengatakan, operasi pekat ini dilakukan guna mengantisipasi adanya tindak pelanggaran masyarakat selama bulan Ramadhan.

"Dalam operasi kali ini, kita mengamankan 34 muda mudi dan alat kontrasepsi di beberapa penginapan kota Palembang. Selain bukan pasangan suami istri, kita juga mengamankan beberapa orang yang tak dapat menunjukan identitas Kartu Tanda Penduduk,"ujar Aris.

Petugas Gabungan Satpol PP Sumsel Amankan Puluhan Muda-Mudi dan Alat Kontrasepsi Puluhan pasangan bukan suami istri diamankan

Selain itu, pihaknya juga menyambangi beberapa tempat hiburan malam yang masih beroperasi selama bulan ramadhan.

Aris menegaskan pihaknya akan melakukan pendalaman terhadap penginapan yang diduga menjadi tempat prostitusi.

Menurutnya, Selain melakukan pemeriksaan di penginapan, petugas juga mendapati minuman keras yang tersimpan di salah satu kost-kostan.

"Kita kaget, ada satu kost yang menyimpan minuman keras dengan jumlah yang lumayan banyak,"jelasnya.

Aris mengimbau kepada pemilik penginapan dan hiburan malam di kota Palembang untuk lebih mentaati peraturan daerah yang berlaku. (Adam)

Kredit

Bagikan