BNI Dukung Gelaran WSBK Mandalika Melalui BNI Lounge

Salah satu pengunjung tengah memamerkan BNI TapCash Edisi World Superbike Mandalika (WSBK) 2022, Sabtu (12/11/2022). Fhoto: dok BNI
Beritamusi.co.id - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk. atau BNI ikut mendukung gelaran World Superbike Mandalika (WSBK) 2022 melalui BNI Lounge.
BNI berupaya terus mendongkrak reputasi sebagai global bank, sambil terus mendorong pelaku UMKM untuk ikut berdaya dan melompat lebih tinggi ke kancah internasional.
Adapun, pada event WSBK ini BNI turut *mendukung* melalui *BNI Lounge* dengan pengalaman digital activation bagi Pengunjung di Pertamina Mandalika International Street Circuit.
Dengan Branding BNI Lounge, perseroan pun memboyong UMKM Binaan di bidang kerajinan tangan, perkopian, serta makanan dan minuman masyarakat lokal untuk disediakan kepada para pengunjung WSBK 2022.
Dalam keterangannya, Corporate Secretary BNI Okki Rushartomo menyampaikan WSBK 2022 adalah tournament balap motor kelas internasional. Tentunya, banyak penggemar motor kelas dunia yang datang menyaksikan secara langsung maupun secara tidak langsung melalui channel-channel dunia.
Bagi BNI, perhelatan ini adalah momen untuk meningkatkan brand bank global asal Indonesia, sebagaimana yang telah dimandatkan oleh Kementerian BUMN.
“Melalui dukungan kami sebagai Branding Naming Right, kami ingin menunjukkan bahwa BNI adalah bank global yang mampu mempresentasikan Indonesia di setiap acara-acara bergengsi dan berkelas dunia,” sebutnya.
Okki menyampaikan, perseroan juga tak lupa untuk terus mendorong kinerja sebagai tulang punggung ekonomi yang tengah mengalami akselerasi kinerja ekonomi pada akhir tahun ini.
“Dengan keberadaan mereka di WSBK 2022, kami harap mereka dapat meningkatkan nilai brand produknya sambil meningkatkan penjualan dari kunjungan dari para penonton yang cukup tinggi ini tournament balap motor ini,” sebutnya.
Adapun, dalam acara ini BNI menawarkan pengalaman menonton langsung World Superbike di BNI Lounge kepada para Nasabah dan Debitur yang beruntung melalui Digital activation maupun peningkatan saldo.
Selain itu, BNI menghadirkan Tapcash dan merchandise WSBK Edition yang bisa didapatkan di Booth BNI. (Romi/Ril)
BERITA TERKAIT
Panen Cabai di Puding Besar, Pj Gubernur Dorong Masyarakat Lebih Bersemangat Bertani
Polisi Gerebek Bandar Sabu Jalan Damai Toboali
Besok, Festival Celeng Srenggi Digelar di Taman Budaya Palembang
Komunitas Truk DTN Chapter Parit Tiga Galang Dana untuk Arletta
IPAL Sei Selayur Rampung 20 Febuari, Uji Coba Mei 2023
Puluhan UMKM Babel Ramaikan Bazar UMKM di Bandara Soekarno Hatta
Jakarta BIN Sapu Bersih Dua Laga di Gresik
Saksikan Duel Big Match ‘Bintang Timur Surabaya vs Black Steel Papua’ di MNCTV
Wabub Lahat Minta Dealer Honda Serap Tenaga Kerja Lokal
Anggota DPRD Sumsel, Azmi Shofix Bagikan Ribuan Kalender
Tutup Celah Blank Spot, Ini Upaya yang Dilakukan Kominfo Muba
Exhibition, Makodim OKI Tumbangkan Insan Pers dengan Skor 3-1
Petani Air Sugihan Kini Sudah Bisa Produksi Beras Sendiri
Elektrik PLN Kembali Gagal Meraih Kemenangan
Napi Terorisme Lapas Merah Mata Palembang Ikrar Setia NKRI
Ancam Bunuh Korban, Lelaki Paruh Baya di Toboali Cabuli Anak Temannya Sendiri
Bupati Riza Minta OPD Layani Rakyat Sepenuh Hati
7 OPD Pemkab Basel Terima Penghargaan Pelayanan Publik Terbaik
Serentak se-Indonesia, Pimpinan Daerah Tanam 1.000 Pohon Buah
Per Januari Inflasi Kepulauan Babel Mencapai 4,94 Persen
AMSI Raih Penghargaan Kolaborasi Covid-19 dari Menkes